Penghargaan yang diinisiasi Indonesian Institute for Corporate Directorship (IICD) ini didedikasikan bagi perusahaan publik (Tbk) yang dinilai terbaik dalam komitmennya menjalankan tata kelola perusahaan atau Good Corporate Governance (GCG). Adapun sebelum menobatkan pemenang, IICD melakukan penilaian terhadap 200 perusahaan publik dengan market kapitalisasi terbesar yang terdaftar dalam Bursa Efek Indonesia (BEI), dimana perusahaan-perusahaan tersebut kemudian terbagi menjadi dua kelompok yaitu: 100 perusahaan dengan market kapitalisasi terbesar (Big Cap) dan 100 perusahaan dengan market kapitalisasi menengah (Mid Cap). Komponen penilaian yang dipergunakan adalah GCG Scorecard yang yaitu meliputi hak-hak pemegang saham, perlakuan yang setara terhadap pemegang saham, peran pemangku kepentingan, pengungkapan dan transparansi serta tanggung jawab dewan.
Penghargaan Best Disclosure and Transparency ini membuktikan bahwa MPM merupakan perusahaan yang patuh dan selalu melakukan keterbukaan informasi sebaik mungkin serta selalu mematuhi regulasi yang berlaku dalam Good Corporate Governance.
Mari bersama-sama kita ucapkan selamat kepada tim Corporate Secretary atas pencapaian yang luar biasa ini!